[Valid RSS]

Nippon Steel Gandeng Apindo Kaltim

KARPET MERAH – Ketua dan pengurus DPP Apindo Kaltim foto bersama dengan perwakilan Nippon Steel Group, di sela kunjungan tim investor Jepang ke lokasi titik nol IKN.

KabarIkn.com – Gairah masuknya investasi ke Kalimantan Timur terkait agenda pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), tampaknya makin nyata.  DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kaltim kembali dapat kehormatan dikunjungi Nippon Steel Group (Jepang) yang berminat untuk investasi di pembagunan IKN.

“Kami baru saja melihat langsung titik nol pembangunan IKN. Setelah itu, kami langsung datang ke Apindo Kaltim, guna membicarakan konsep kerjasama kongkret dalam keterlibatan perusahaan di Jepang khususnya Nippon Steel untuk mendukung pembangunan IKN,” kata Eka Perdana Susanto, M.Sc – Senior Supervisor, Civil Engineer PT. Nippon Steel Indonesia saat berdialog dengan jajaran pengurus DPP Apindo Kaltim, di sekretariat DPP Apindo Kaltim di kawasan Ruko Bhumi Nirwana Balikpapan, Jumat (20/5).

Eka Perdana yang mendampingi Shuzo Chiba – Chief Representative Jakarta Representative Offier Nippon Steel Engineering, mengungkapkan, kedatangan mereka ke Balikpapan, tidak lain untuk menjajaki kerjasama investasi terkait pembangunan IKN dengan DPP Apindo Kaltim.

Pihak Nippon Steel, terang Eka, sangat berharap masuknya Nippon Steel ke proyek pembangunan IKN, dapat difasilitasi Apindo. “Dua perusahaan Nippon Steel yang sudah berkantor di Jakarta, sengaja menggandeng Apindo Kaltim sebagai pintu masuk dan jembatan kami untuk terlibat dalam pembangunan IKN,” ujarnya.

Nippon Steel Group, kata dia, adalah perusahaan perusahaan baja terbesar di Jepang dan juga bergerak di sektor civil engineering, dengan produk andalan berkonsep energi terbarukan (karbonisasi), yang ramah lingkungan atau green energy. “Menggandeng Apindo Kaltim, berarti kami tidak ingin tertinggal informasi atau momentum terkait progress pembangunan IKN. Tentu kami yakin, Apindo dapat jadi pintu masuk dan jembatan bagi Nippon Steel dalam semua hal terkait pembangunan IKN,” tuturnya.

JAMINAN KALTIM KONDUSIF

Ketua DPP Apindo Kaltim, M. Slamet Brotosiswo yang didampingi sejumlah pengurus menyambut baik tawaran kerjasama Nippon Steel ini. Apalagi, pihak Nippon Steel juga berencana mengajak mitra perusahaan atau investor lainnya dari Jepang untuk masuk ke proyek IKN.

Slamet mengungkapkan, salah satu faktor utama ditunjuknya Kaltim sebagai lokasi pemindahan dan pembungunan IKN, adalah situasi Kaltim yang kondusif dan paling aman untuk berinvestasi.

Situasi kondusif ini, tegas Slamet sudah berlangsung lebih dari 10 tahun terakhir atau jauh sebelum keputusan lokasi pemindahan IKN diambil pemerintah untuk ditempatkan di wilayah Kaltim.

“Kekurangan Kaltim hanya dari sisi infrastruktur, juga pasokan atau jalur logistik, pasokan sembako, bahan bakar minyak – yang sejauh ini belum sepenuhnya teratasi, karena kendala geografis dan sebagian besar material didatangkan dari luar Kaltim,” ujarnya.

Hanya saja, kendala itu barangkali yang disebutnya menjadi alasan pemerintah dan Presiden Joko Widodo (Jokowi), untuk menunjuk Kaltim sebagai lokasi IKN. Dengan harapan, saat IKN terbangun, maka pemerataan pembangunan dapat terwujud.

Tawaran Nippon Steel ini, diakuinya juga membanggakan bagi Apindo Kaltim. Karena sebelumnya, Apindo Kaltim juga dapat undangan khusus dari  Axon Consultancy Sd. Bhd – sebuah perusahaan yang beroperasi di bidang konsultasi, pelatihan dan  aktivitas konferensi atau seminar. Pihak Axon Malaysia mengundang Apindo Kaltim  dalam acara “Internasional Conference BSP – Business Strategi Analisysis : Indonesia - Peluang Ekspot di Kalimantan Timur 2022” yang  diagendakan berlangsung di Kuala Lumpur Convention Center (KLCC) tanggal 27 – 29 September 2022 mendatang.

Sementara kerjasama yang Apindo Kaltim juga sudah terjalin beberapa tahun terakhir dengan dengan Asia Competitiveness Institute, Lee Kuan Yew School of  Public Policy, Nastional University of Singapore (ACI LKYSPP NUS) Singapura – untuk survey daya saing investasi di sejumlah provinsi di Indonesia, termasuk di Kaltim.

Dalam pertemuan dengan pihak Nippon Steel, Slamet Brotosiswoyo didampingi sejumlah pengurus DPP Apindo Kaltim. Antaralain, wakil ketua Salman Farisi, Rivai Sudirman, Arif Purwoko, serta wakil sekretaris Saldeo Lengkong, bagian hokum Yudi Akmiruddin dan Humas Rudi RM.(*)