Balikpapan Menjadi Tuan Rumah Training of Trainer Juni 2022

Kabarikn.com,Balikpapan- Kota Balikpapan akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Training of Trainers (ToT) nilai-nilai kebangsaan pada 20-30 Juni 2022. Kegiatan ToT tersebut akan digelar oleh Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas).⠀⠀

Hal ini diungkapkan Pj Sekretaris Daerah Pemkot Balikpapan, Muhaimin mewakili Wali Kota Balikpapan Kota Balikpapan H. Rahmad Mas'ud, SE, ME, saat menerima audiensi perwakilan Lemhanas Iyan Suryana selaku Kasubdit Pembinaan Peserta.⠀⠀

Audiensi juga dihadiri oleh Asisten Tata Pemerintahan Syaiful Bahri dan Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik Adwar Skenda Putra, di VIP Room Kantor Wali Kota Balikpapan, Senin 18 April 2022.⠀⠀

Pemerintah Kota Balikpapan mendukung rencana dilaksanakannya ToT nilai kebangsaan tersebut. Dengan sasaran peserta yaitu guru, dosen dan widyaiswara.⠀⠀

"Kami selaku daerah yang bertepatan sangat menyambut baik. Karena ini juga untuk mewujudkan proses belajar mengajar yang berkarakter kebangsaan," jelas Muhaimin.⠀⠀

Ia pun mengusulkan dalam kegiatan di luar ruangan bisa dilaksanakan di Pantai Manggar Segara Sari. "Selain kegiatannya di ruangan tertutup. Nantinya juga ada outbond," tandasnya.⠀⠀

Kasubdit Pembinaan Peserta Lemhanas Iyan Suryana mengatakan bahwa peserta yang hadir ditargetkan 100 orang, dengan tema implementasi nilai-nilai kebangsaan yang sesuai UUD 1945. Hal ini dapat meningkatkan dalam berbangsa dan bernegara.⠀⠀

"Kegiatan ToT rutin dilaksanakan. Namun daerah yang menjadi sasaran kegiatan berbeda-beda," imbuhnya.⠀⠀

Nilai-Nilai Kebangsaan ini akan sangat membantu para guru, dosen widyaiswara, untuk mewujudkan penyelenggaraan proses belajar mengajar yang berkarakter kebangsaan secara lebih efektif, inovatif dan kreatif, dapat menyentuh rasa kebangsaan setiap peserta didik.(**)

feed

Feed not found.